Kamis, 28 Juli 2016

Partikel Inti Penyusun Atom


Suatu atom terdiri dari partikel penyusun inti proton dan neutron. Sementara electron beredar mengelilingi inti pada lintasan lintasan tertentu (pada tingkat energi tertentu) dengan jari-jari tertentu. Jari-jari lintasan electron yang terdekat dengan inti adalah 0.529 Amstrong (0.529 x 10 -10 meter). Proton merupakan partikel bermuatan positif. Proton memiliki massa sebesar 1.67 x 10 -24 gram ( 1 sma). sma merupakan kepanjangan dari satuan massa atom (dalam bahasa inggris sma=amu, atomic mass unit). Muatan 1 proton adalah sebesar + 1.6 x 10 -19 C.  Sementara Neutron merupakan partikel yang tidak bermuatan (netral) dengan masa yang sama besarnya dengan massa proton yaitu sebesar 1.67 x 10 -24 gram ( 1 sma). sehingga keberadaan suatu atom dapat digambarkan sebagai sebuah inti yang terdiri atas proton dan neutron. Inti atom ini diorbit atau dikelilingi oleh electron yang bermuatan negatif, muatan electron sebesar 1.602 x 10 -19 C. Electron merupakan partikel yang sangat ringan dengan massa 9.11 x 10 -28 gram (1/1836 massa proton).



Secara sederhana dapat kita ringkas data mengenai proton, neutron dan electron dalam tabel berikut ini :





Partikel
Lambang
Massa (g)
Muatan
Notasi
Satuan
Coulomb
Proton
p
1.67 x 10 -24
+1
+ 1.6 x 10 -19
p+
Neutron
n
1.67 x 10 -24
0
0
n0
Electron
e
9.11 x 10 -28
-1
1.602 x 10 -19
e-


Sebagai contoh berikut adalah gambar atom hydrogen, Helium dan Carbon. Hydrogen merupakan unsur yang paling sederhana dengan hanya memiliki 1 proton dan 1 electron.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar